Senin, 10 September 2012

kutuk rembulan..!! (eclips)

 
"simpan maafmu sampai terbisu..
aku tau 'ngkau terlalu kepalabatu
untuk sesuatu yang 'ngkau kira benar
dalam takar egomu..
jadi, silakan saja matihati..!"


:.. sebab kini, bisa saja memaafkan
adalah memberi sedikit ruang pada rasa benci..
baik 'ngkau atau aku..

"dan mungkin, aku dapat melupakan segala tentangmu..
tetapi..
apa mungkin aku mampu mengusirmu dari qalbuku..!?
menipunya.."
meski ragu, lanang berbisik..
-- seperti yg 'ngkau lakukan pada hatimu..!? --

: eclips dalam dialog terpatah 
perempuan membisik serupa ratap
"..wahai semesta,
semua telah aku jalani,
kusimpan kutuk rembulan selama seabad
dan kini telah kukembalikan matahari,
aku pun telah menjadi eve yang telah memilih pendosanya
bahkan
telah menjadi abu yang hujan antar ke samudra.."

tapi kutuk rembulan masih menikam jantungku..!

-- dan aku benarbenar perempuan terkutuk yang mencintai bayangbayangnya sendiri --

"Aaahhh.. lanang,
kutuklah aku dalam marah dan diammu!"

Kolaborasi Diaolg Puitik dengan Dewi Indra Puspitasari

.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar